Profil Sapti Winarni, S.Pd - Kepala SMP Negeri 3 Mrebet Purbalingga


Profil Sapti Winarni, S.Pd - Kepala SMP Negeri 3 Mrebet Purbalingga
Sapti Winarni - Kepala SMP N 3 Mrebet

Sapti winarni, S. Pd. Berasal dari desa Karang Petir, Kalimanah, Purbalingga. Lahir dari pasangan Soekarno-Supinah. Dari desa terpencil yang kecil, mungil, indah dan asri pada tanggal 17 Oktober 1965 sebagai anak ke 7. Wiwin panggilan sehari hari masa kecilnya 🌷.

Menempuh pendidikan dasar di SD kr petir melanjutkan ke SMPN 2 Kalimanah lanjut ke SMAN 1 Purbalingga. Kemudian menempuh kependidikan D3 Seni tari IKIP Semarang lulus thn 1987 dan melanjutkan S1 di UMP jurusan Sejarah. Menikah dg Didik Budi Prasetyo, memiliki 3 anak.

Menjadi guru sejak th 1989 di SMPN 1 Kutasari dan diangkat menjadi Kepala Sekolah di SMPN 3 Mrebet tahun 2018. 

Kepala sekolah yang dulunya memiliki hoby menari ini memiliki motto "Sekali mendayung, melampaui beberapa pulau". dan berkat sentuhan dinginnya, SMP Negeri 3 Mrebet meraih berbagai penghargaan seperti Juara 2 OPSI Tingkat Nasional tahun 2018, Finalis NYIA LIPA Tingkat Nasional Tahun 2017-2018, Juara 3 OSN IPA SMP Tingkat Kabupaten Purbalingga tahun 2018, Juara 1 KKR SMP Tingkat Kabupaten Purbalingga tahun 2019, Juara 1 Futsal Piala Dandim Tingkat Kabupaten Purbalingga tahun 2018 dan seambreg prestasi lainnya.

Hasil Karya :

Artikel
1. Pentingnya Kepala Sekolah Memahami Manajemen
2. Kompetensi Guru Era Revolusi Industri 4.0; 
3. Upaya Menumbuhkan Kesadaran Ekologis Peserta Didik.

Penelitian Tindakan Sekolah (PTS), berjudul Meningkatkan Kompetensi Guru Tidak Tetap dalam Pembelajaran Melalui Supervisi Klinis Tehnik Kunjungan Kelas di SMPN 3 Mrebet"

Buku berjudul "Menjadi Sekolah Berwawasan Lingkungan". Sebuah buku yang dihasilkan dari pemikiran dan pengalamannya selama menjadi guru dan kepala sekolah.




No comments

Powered by Blogger.